The Ghost Community

0 Wewe Gombel


Wewe Gombel adalah sebuah istilah dalam tradisi Jawa yang berarti roh jahat atau hantu yang suka mencuri anak-anak, tapi tidak mencelakainya. Konon anak yang dicuri biasanya anak-anak yang ditelantarkan dan diabaikan oleh orang tuanya. Wewe Gombel biasanya akan menakut-nakuti orang tua si anak atas sikap dan perlakuannya kepada anaknya sampai mereka sadar. bila mereka telah sadar, Wewe Gombel akan mengembalikan anaknya.
Menurut cerita, Wewe Gombel adalah roh dari seorang wanita yang meninggal bunuh diri lantaran dikejar masyarakat karena telah membunuh suaminya. Peristiwa itu terjadi setelah suami dari wanita itu berselingkuh dengan wanita lain. Sang suami melakukan hal itu karena istrinya tak bisa memberikan anak yang sangat diharapkannya. Akhirnya ia dijauhi dan dibenci suaminya lalu dikucilkan sampai menjadi gila dan gembel.
Wewe (Jawa) = Nymph (daerah2 Eropa)
Ciri2:
Bentuk: perempuan yg berwajah buruk/kasar, rambut
panjang, pakaian dari kain minimalis,
******** panjang sampe paha (Wewe),
telinga panjang runcing (Nymph).
Watak: liar, suka berisik, cekikikan, jahil, suka culik
orang terutama anak kecil, tapi jrg bunuh.
Tinggal: biasanya berkelompok, di pohon2 tinggi/
besar, di hutan2.
Status: jenis jin liar, sering jahil, tapi kadang juga
mau menolong manusia.

12. Onggo-Inggi
Adl jin yg tinggal di perairan. Berwatak jahat karena suka memakan korban manusia. Jin ini
tinggal di tempat seperti sungai besar atau danau. Secara kasat wujudnya berupa kepala
tanpa badan, dan berambut sangat panjang, berkelana di dalam air. Onggo-Inggi sering
memakan korban org yg sedang berenang di perairannya. Caranya menyerang adl dengan
membelit korbannya dgn rambut panjangnya, lalu org itu dibawa ke tengah sampai kelelahan
baru kemudian ditarik ke dalam air. Kalo sudah bgt, korban tak akan kembali lagi ke dunia.
Org2 percaya Onggo-Inggi memakan korbannya. Dan jasad korban Onggo-Inggi jarang sekali
bisa diketemukan. Selalu hilang.
Apabila perairan kering, Onggo-Inggi juga tak akan bisa ditemukan krn pada dasarnya ia adl
mahlik gaib. Air adl medianya utk masuk ke dunia manusia dan mencari mangsa.

13.Uwel
Adl jin air yg hampir mirip dgn Onggo-Inggi. Hanya saja sejauh ini blm ada org yg bisa
menggambarkan wujud kasat Uwel. Mahluk ini juga suka memangsa korban, tak hanya
manusia tapi juga hewan yg berada di perairannya. Salah satu kesaksian ttg aksi Uwel,
adl ketika mahluk ini memangsa kerbau yg sedang dimandikan di sungai. Tiba2 ada pusaran
air di tengah sungai dan kerbau itu terseret ke tengah. Badan kerbau itu berputar2 mengikuti
pusaran, dgn posisi kaki di atas dan kepala terbenam ke air. Setelah pusaran itu berhenti,
kerbau itu sudah mati mengambang. Setelah bangkai kerbau itu dibawa ke pinggir sungai,
kepala kerbau itu berlubang tepat di bagian ubun-ubun. Org2 mempercayai bahwa kerbau
itu telah dibunuh Uwel, dan dihisap darahnya.

14.Wilwo
Adl jin yg berwujud seperti manusia berwajah bopeng, tapi tangannya panjang hampir
menyamai tinggi badannya. Jin ini suka menggoda anak2. Kalo ada anak2 yg bermain di luar
rumah sampai melebihi maghrib, bisa2 didatangi mahluk ini. Anak itu diajak main, digendong,
ditimang-timang, dsb. Tapi si bocah tak akan menangis krn pengaruh gaib mahluk ini.
Meskipun sering membuat para org tua cemas, tp sebenarnya Wilwo tak pernah menyakiti.
Dia tak sejahat Wewe atau Genderuwo yg kalo sudah menculik anak tak mau memulangkan.
Wilwo selalu memulangkan anak yg diajaknya bermain. Kadang dia juga mendatangi anak2
pada waktu malam saat semua org sudah tidur, dan mengajak anak2 itu bermain.
Wilwo katanya sering muncul di daerah lereng Gunung Merapi. Dan keberadaannya dimaklumi
oleh penduduk sekitar.

15. Memedi Colok
Adl jenis jin yg tujuannya cuma menakut-nakuti org. Wujudnya adl nyala api seperti lilin,
bergerak mengambang di udara. Kadang juga mengecoh org yg sedang keluar malam,
dari kejauhan seperti rombongan org membawa obor tp bgt dekat ternyata cuma obor tanpa org yg membawa. Kadang juga mengejar org sampai ketakutan. Tapi tak ada kasus org sampai mati gara2 mahluk ini.

16. Bolosewu
Adl jin dalam jumlah banyak. Temanku pernah suatu ketika hiking di gunung Lawu, dia
membabati semak2 untuk mencari jalur baru. Ketika pulang dari gunung, dia baru kerasa
gak bisa jalan, bahkan berdiri aja gak bisa. Dan kakinya terasa sangat sakit. Sebulan lebih
dia sakit. Baru setelah didatangkan org pintar, diketahui ternyata kaki temanku itu dirasuki
jin jenis Bolosewu. Gara2nya krn temanku telah merusak tempat tinggal jin ini saat dia
membabati semak di gunung. Setelah diobati scr magic, baru temanku itu bisa sembuh.
Temanku yg lain, seorang penganut ilmu Kejawen, malah memanfaatkan jin Bolosewu untuk
beladiri. Caranya, jin ini diundang melalui sebuah mantra dan dirasukkan ke dalam tubuh.
Efeknya, tubuh akan menjadi lebih kuat, kebal, dan serangan menjadi penuh tenaga.

17. Kuncung dan Gombak
Adl dua jenis jin yg katanya berkerabat. Belum ada yg kasih tahu ttg wujud kasat dari mahluk
ini. Tapi yg jelas mahluk ini tergolong jin yg nakal. Mereka hobby merasuki org, membuat
org tiba2 meracau, teriak2, tidak senonoh, lalu sakit selama berhari-hari. Menurut Bude-ku,
untuk mengusir jin ini harus dgn berkomunikasi. Jin yg merasuki itu harus ditanyai apa
maunya. Biasanya jin ini akan meminta makanan tertentu, salah satunya Gecok, makanan
khas Jawa yg katanya juga disukai mahluk ini. Kata Bude-ku, jin jenis Kuncung & Gombak ini
banyak tinggal di Hutan Roban. Mungkin mereka juga tinggal di hutan2 lain.

18. Kanthong Kiwil
Adl jin yg wujudnya mirip manusia. Memakai pakaian kemeja Jawa hitam, memanggul
buntelan besar dari kain. Dia suka muncul malam hari saat sudah sepi, lalu meminta kepada
tukang ojek atau tukang becak untuk mengantar ke tempat tertentu. Tapi mahluk ini tak pernah bicara, cuma memakai isyarat tangan kalo berkomunikasi dgn manusia. Tapi hati2, mahluk ini dikenal cukup kejam. Kalo sampe org yg ditemuinya mengatakan atau menggumam hal yg buruk ttg mahluk itu, dia akan melakukan sesuatu yg berbahaya bagi keselamatan org tadi.
Pernah ada sebuah kesaksian dr seorang tukang becak yg mengantar mahluk ini, krn si tkng
becak ini ngomongin hal yg buruk ttg si Kanthong Kiwil, tiba2 mahluk gaib ini turun dr becak
dan melemparkan becak itu ke sungai padahal si tukang becak masih duduk di sedel.
Untung tukang becak itu tidak celaka maut, dan dia baru sadar siapa yg sedang dia hadapi. Tapi mahluk itu sudah menghilang entah kemana.
Ada yg menyamakan Kanthong Kiwil dgn mahluk gaib Jawa lainnya yg disebut Kurcaca.
Keduanya sama2membawa buntelan besar yg entah isinya apa.
Tapi ada keyakinan bahwa barang siapa bisa merebut buntelan yg dibawa mahluk itu,
akan menjadi kaya raya. Begitu mitosnya.

19. Engklek-Engklek
Adl mahluk sangar yg ditakuti org Jawa sejak jaman dulu. Mahluk ini berwujud menyeramkan, menyerupai monster tinggi kurus, berkeliaran di daerah kuburan membawa bangkai. Ada yg bilang bangkai yg dibawa itu adl mayat yg diambil mahluk ini dari kuburan. Mahluk itu apabila muncul selalu bersuara, “Klek… klek… klek !” dengan nyaring *****ah keheningan malam.
Tapi sekarang sudah jarang orang yg bercerita ttg mahluk ini. Mahluk ini kisahnya sudah
tertelan kemajuan jaman, seperti halnya dengan Lelepah. Tapi bukan tidak mungkin, mahluk
ini masih menghantui daerah2 terpencil, dan tentu saja yg ada kuburannya.

0 komentar:

Posting Komentar